GANTI REZIM GANTI SISTEM BANGUN PARTAI KELAS PEKERJA BANGUN SOSIALISME

Rabu, 01 September 2010

Ribuan Buruh Panarub Tangerang Mogok Kerja

Hasan Kurniawan - Okezone
ilustrasi: dok okezone

TANGERANG - Ribuan buruh PT Panarub Industri di Jalan Raya Mauk, KM 1, Kabupaten Tangerang melakukan aksi mogok kerja menuntut kenaikan uang makan dan pemberian cuti Lebaran.

Dalam aksinya buruh melakukan orasi dan membawa poster berisi tuntutan mereka. "Naikan uang makan dan berikan cuti Lebaran selama 6 hari,"teriak buruh.

Koordinator Serikat Buruh Garmen, Tekstil dan Sepatu, Sari mengatakan jatah uang makan bagi buruh selama dua tahun ini hanya Rp 5.000. Hal ini tentu saja masih sangat jauh dari kesejahteraan buruh terlebih kebutuhan hidup terus meningkat.

"Jatah uang makan tersebut tentu saja tidak cukup walau makan dengan lauk yang sederhana,"katanya ditemui di lokasi aksi, Selasa, (31/8/2010).

Selain jatah uang makan minta dinaikkan, buruh juga meminta cuti libur lebaran selama 6 hari. Sebelumnya perusahaan memberikan cuti selama 5 hari. "Kami minta cuti lebaran selama 6 hari karena selama ini kami sudah bekerja dengan jam tinggi dan upah yang masih jauh dari kesejahteraan,"pungkasnya.
(crl)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar